Selamat datang dan belajar sesuatu dari kehidupan saya ini

Terimakasih karena telah sudi mampir di blog saya yg sederhana ini,silahkan komen ataupun sekedar say hai,itupun sudah terlalu mewah buat seorang saya.

teriring doa untuk kesejahteraan kita bersama

-didot-

Senin, 31 Agustus 2009

siapa sih bos anda sebenarnya??

Jika anda hari ini diundang makan oleh seorang pejabat Negara ,ataupun bos anda untuk makan bersama dirumahnya ,apakah yg anda lakukan?? Berpakaian yg rapih dan bersiap2 untuk menerima hidangan mewah, yg pastinya sudah disiapkan oleh mereka dong tentunya? masak anda anda acuh tak acuh saja dengan undangan tersebut?? Pasti anda mengusahakan hadir dong,apalagi jika orang tersebut berjasa besar dalam hidup dan karir serta kesuksesan anda selama ini , betul gak??


Nah ,sekarang pertanyaan penulis adalah : sebenarnya siapa sih bos kita itu?? I mean ,yg ngasih kita rejeki itu siapa sih sebenarnya?? Benarkah orang yg kita panggil bos itu yg benar2 memberikan rejeki untuk kita?? Ataukah rejeki itu berasal dari ALLAH?? Siapakah yg sebenarnya menjamin hidup kita??


Anehnya ya,kalau anda sudah bisa jawab pertanyaan2 tersebut ,kok kalau bos dari segala bos (baca : ALLAH) memanggil anda untuk sholat 5 waktu anda cuek2 saja dan tenang2 saja?? Padahal Allahlah yang selama ini memberikan segala rejeki anda lho… dan masalah hidangan di rumah Allah ,subhanallah ,pasti lebih lezat dari catering terlezat yg ada di dunia ini sekalipun.

Ingatkah anda panggilah sholat?? Siapakah yg sebenarnya memanggil anda?? Apakah itu si muadzin yg memanggil anda?? Ataukah itu dari Allah?? Memangnya kalau Allah manggil anda itu gimana sih?? Perlu langit kebelah dua dulu terus ada suara gemuruh yg memanggil nama anda untuk mengajak sholat?? Begitukah?? Siapa anda?? Nabi?? Saya rasa anda jangan kegeeran dengan menunggu panggilan seperti ini ya,rasa2nya Allah kalau manggil anda cukup dengan muadzin saja ,ataupun dari rekan2 anda yg mengingatkan anda,mengajak anda sholat tentunya.


Saya jadi ingat cerita seseorang yg minta tolong sama Allah,orang ini sholeh dan rajin ibadah, suatu ketika rumahnya kebanjiran. Dia yakin bahwa dirinya akan ditolong Allah karena dia merasa dirinya dekat dengan Allah karena telah melaksanakan segala perintahNYA. Saat banjir meninggi selutut ,salah satu warganya mengajaknya mengungsi,namun dia tak mau beranjak karena yakin banjir akan reda karena dia telah berdoa mohon pertolongan Allah. Selanjutnya banjir semakin tinggi kira2 satu meter dan ada warga lain yg mengajaknya mengungsi lagi namun lagi2 dia menolaknya. Dan saat banjir sudah naik sampai menenggelamkan orang dewasa ,lagi2 datang seorang warga dengan perahu karet untuk menolongnya,namun dia tetap berkeyakinan bahwa dia akan selamat. Singkat cerita banjir itu akhirnya semakin tinggi dan membunuh orang itu ,lalu di pengadilan akherat orang sholeh itu bertemu Allah dan marah karena merasa Allah tidak mendengar doanya. Allah pun berkata “Bukankah AKU telah menolongmu sebanyak tiga kali?? “


Saudaraku ,ingatlah cerita diatas ,ingat bahwa Allah menegor anda lewat manusia lain,dan panggilan muadzin untuk kita adalah hakekatnya panggilan Allah ,sang bos dari segala bos. Allahlah bos segala bos,dan sudah sepatutnya kita mendatangi Allah yg telah memberi kita kehidupan ,rejeki dan kasih sayangNYA. Bukan cuek2 saja saat azan memanggil kita. Azan hakekatnya adalah panggilan untuk jiwa anda ,bukan untuk fisik anda, coba jujur deh, pasti di hati anda ada kegundahan saat azan datang dan anda tidak bergerak sama sekali ,karena sifat jiwa anda itu sesungguhnya cenderung kepada kebaikan,tapi nafsu dan rasa malas anda sangat kuat menutupi hal ini. Makanya ada kegundahan dalam hati anda saat mendengar azan,ingatkah panggilan azan itu?? Marilah sholat, marilah mencapai kebahagiaan. Bukan fisik yg bahagia ,tapi jiwa anda jika anda mendengarkan panggilan ini dan melaksanakan apa yg diajaknya.


Jadi sekarang sudah siap jika dipanggil sang “bos”?? awas lho nanti kalau dipecat gimana?? :D


Mudah2an tulisan ini memberikan hidayah bagi anda,untuk bersegera dalam mendengar azan. Mohon maaf jika ada kekurangan,karena saya masih banyak kekurangan,dan jika ada yg benar ,itu pasti dari Allah datangnya,karena hanya Allahlah yg pantas untuk segala pujian di alam semesta ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

isi kertas ujian ini :

hits